Dibuka Wakil Bupati, Sekolah Gender IPPNU Jangkar Gaungkan Kesadaran Kritis Perempuan

- Wartawan

Sabtu, 26 Juli 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ISSUE, Situbondo, 26 Juli 2025 — Pimpinan Anak Cabang Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (PAC IPPNU) Kecamatan Jangkar menggelar Opening Ceremony Sekolah Gender bertema “Perempuan Sebagai Agen Perubahan Sosial di Era Modern” pada Sabtu siang (26/7), bertempat di Aula PKBM Sopet. Kegiatan ini menjadi bagian dari komitmen IPPNU dalam mencetak kader perempuan yang kritis, aktif, dan berdaya.

Dalam sambutannya, Wakil Bupati Situbondo, Mbak Ulfiyah, S.Pd.I., menyampaikan apresiasi atas inisiatif IPPNU Jangkar dalam menyelenggarakan kegiatan yang mendorong kesadaran dan partisipasi aktif perempuan dalam isu-isu sosial. “Perempuan harus memiliki ruang untuk berpikir, berdiskusi, dan tampil sebagai pelaku perubahan,” ujarnya.

Senada dengan itu, Anggota DPRD Jawa Timur, Ibu Zeiniye, S.Ag., menekankan bahwa keadilan gender bukan sekadar wacana, tetapi harus diwujudkan melalui pendidikan dan pemberdayaan. “Generasi perempuan hari ini adalah pemimpin masa depan. Mereka harus dibekali pengetahuan dan keberanian,” tuturnya.

Ketua PC IPPNU Situbondo, Ummi Hanik, dalam sambutannya menegaskan bahwa Sekolah Gender merupakan wadah kaderisasi yang sangat strategis bagi IPPNU. “Perempuan NU tidak boleh hanya menjadi pelengkap. Kita harus siap tampil, memimpin, dan menjadi solusi di tengah persoalan umat,” tegasnya.

Kegiatan dilanjutkan dengan sesi talk show yang menghadirkan Ibu Nuril Hasinah, S.H., anggota DPRD Kabupaten Situbondo, sebagai narasumber. Dalam materinya, beliau menyoroti pentingnya pendidikan gender sejak usia pelajar. “Kesadaran gender bukan hanya tanggung jawab perempuan, tetapi gerakan bersama menuju keadilan sosial,” ucapnya.

Peserta yang hadir terdiri dari anggota dan kader PAC IPNU-IPPNU Jangkar, serta perwakilan dari PAC IPPNU di luar Kecamatan Jangkar, yang turut antusias mengikuti kegiatan ini dari awal hingga akhir.

Ketua PAC IPPNU Jangkar, Lavry Calfari Nariya Laurencia, menyatakan bahwa Sekolah Gender ini akan menjadi program berkelanjutan yang dirancang untuk memperkuat kapasitas intelektual dan kepemimpinan pelajar putri NU.

Kegiatan ini juga mendapat dukungan dari berbagai pihak, di antaranya Ketua PAC Muslimat Jangkar, Siti Aisyah, S.Pd., Ketua PAC Fatayat Jangkar, Hj. Zamzam Ahlajannah, S.Pd., Komandan DKC KPP Situbondo, Ni’matul Fadilah, serta Ketua Panitia, Lu’lu’ul Maknun.

Dengan semangat kolaboratif dan visi pemberdayaan perempuan, Sekolah Gender PAC IPPNU Jangkar menjadi tonggak penting bagi gerakan pelajar putri NU dalam menapaki peran strategis di era modern.

Sumber Berita : PAC IPPNU JANGKAR

Berita Terkait

Visiting Lecture Bersama Praktisi: Bangun Jiwa Edupreneur Anak Usia Dini Lewat Pembelajaran Hortikultura
WAW…. CEO Bawang Mas Grup, H. Khairul Umam, meraih penghargaan bergengsi dari CNN Indonesia Awards 2025
DPRD Terima Surat Kesepakatan Akhir RPJMD dan APBD Bupati Pamekasan
Legislator Madura Minta Pengelolaan Keuangan Haji Lebih Akuntabel
MWC NU Asembagus Teguhkan Semangat Kebangsaan Lewat Apel Hari Santri 2025
Ngopi Bareng H Her Bersama Tokoh Madura Se Jabodetabek Dihadiri Ribuan Jemaah
PMII Universitas Ibrahimy Siap Kawal Visi dan Misi Kampus melalui Silaturahmi Bersama Rektor
Letkol Kav, Agus Wibowo Hendratmoko, SH.., M. HAN Temu Kangen Bersama Alumni SMUNSA Angkatan 2002

Berita Terkait

Minggu, 2 November 2025 - 19:08 WIB

Visiting Lecture Bersama Praktisi: Bangun Jiwa Edupreneur Anak Usia Dini Lewat Pembelajaran Hortikultura

Sabtu, 1 November 2025 - 03:57 WIB

WAW…. CEO Bawang Mas Grup, H. Khairul Umam, meraih penghargaan bergengsi dari CNN Indonesia Awards 2025

Kamis, 30 Oktober 2025 - 07:57 WIB

DPRD Terima Surat Kesepakatan Akhir RPJMD dan APBD Bupati Pamekasan

Jumat, 24 Oktober 2025 - 05:44 WIB

Legislator Madura Minta Pengelolaan Keuangan Haji Lebih Akuntabel

Rabu, 22 Oktober 2025 - 12:32 WIB

MWC NU Asembagus Teguhkan Semangat Kebangsaan Lewat Apel Hari Santri 2025

Berita Terbaru